NEWS UPDATE :  

Berita

Sosialisasi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Tahun 2025 kepada Orang Tua/Wali Peserta Didik Kelas XII

Sei Rambah - Sosialisasi Selesksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Tahun 2025 kepada Orang Tua/Wali Peserta Didik Kelas XII SMA Negeri 2 Sambas, kegiatan ini di laksanakan di ruang kelas XII. Pada sosialisasi ini bapak Ade Sujana, S.Pd selaku Kepala SMA Negeri 2 Sambas membuka kegiatan ini dengan menyampaikan beberapa hal tentang SNPMB 2025. Salah satunya tujuan kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan kepada orang tua peserta didik kelas XII tentang SNPMB 2025, hal lain tentunya mendorong lulusan SMA Negeri 2 Sambas tahun ini banyak yang melanjutkan ke perguruan tinggi.



Pemateri kegiatan ini adalah ibu Ethie Guari, S.Pd yang merupakan guru BK di SMA Negeri 2 Sambas. Ada 3 materi penting tentang SNPMB, tentunya saat ini pihak sekolah dalam tahapan menentukan siswa eligible. Ada 81 siswa yang akan ikut dalam tahapan SNBP, sesuai dengan kuota SMA Negeri 2 Sambas pada SNPMB tahun 2025.



Sistem seleksi masuk perguruan tinggi negeri tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) resmi dibuka pada Rabu (11/12/2024). Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri, terdapat tiga jalur masuk, yaitu Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP); Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT); dan Seleksi Mandiri. Jalur SNBP dan SNBT sepenuhnya dikelola oleh Panitia SNPMB, sedangkan jalur Seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh Perguruan Tinggi Negeri.



#sman2sambas
#smanda
#sambas
#snpmb2025
#snbp
#snbt
#kemendikdasmen