
SENAM DAN SARAPAN PAGI BERSAMA SETIAP JUMAT
Sei Rambah, 9 Agustus 2024. Kegiatan senam dan sarapan pagi bersama ini dilaksanakan rutin setiap jum'at oleh seluruh warga SMA Negeri 2 Sambas, dilakukan oleh kepala sekolah, guru, tata usaha, dan siswa. Kegiatan ini dimulai jam 07.00 pagi, semua berada di lapangan basket dan halaman dalam sekolah. Senam jum;at pagi ini di peragakan oleh guru PJOK yaitu pak Lamiri dan Anggih, diikuti oleh seluruh orang yang ada di lapangan. Setelah kegiatan senam pagi, siswa dan wali kelas/guru serta kepala sekolah melakukan sarapan bersama di halaman sekolah. Sarapan pagi bersama bukan hanya memberikan nutrisi ke dalam tubuh, tapi menciptakan keakraban atara wali kelas dan siswa. Kegiatan lain adalah minum tablet tambah darah yang di lakukan oleh siswi SMA Negeri 2 Sambas.
Menurut Kementerian Kesehatan, aturan minum tablet tambah darah untuk remaja putri adalah satu tablet seminggu sekali selama 52 minggu. Dosis dan kandungan tablet tambah darah yang diberikan biasanya berupa ferrous folic acid dengan komposisi 60 mg zat besi dan 400 mcg asam folat. Pemberian tablet tambah darah ini gratis dari pemerintah lewat sekolah atau puskesmas.